Rabu, 29 April 2009

Mekanisme aksi hormon

Saat hormon berikatan dengan reseptornya, akan terjadi reaksi cascade sehingga dengan kadar hormon yang kecil dapat menghasilkan reaksi yang kuat.
Reseptor hormon merupakan protein besar dan terdapat +/- 2000 - 10000 receptor dalam 1 sel. Lokasi tipe reseptor hormon yaitu:

1. Pada permukaan membran sel
Terutama untuk reseptor hormon cathecolamin, peptide dan protein.
2. Di sitoplasma sel
Merupakan jenis reseptor yang utama untuk berbagai jenis hormon steroid.
3. Di nukleus sel
Merupakan jenis reseptor untuk hormon thyroid. Ada kemungkinan berhubungan langsung dengan 1/ lebih kromosom.

Jumlah reseptor selalu berubah-ubah. Reseptor dapat menjadi inaktif atau hancur saat melakukan fungsinya, sehingga untuk menjaga sensitivitas sel tersebut, reseptor akan direaktifkan atau dibentuk kembali oleh mekanisme "protein-manufacturing". Ex: naiknya konsentrasi hormon dan naiknya binding dengan reseptor target sel dapat menurunkan jumlah reseptor aktif sel tersebut.

Sebab down-regulation reseptor:
1. Inaktivasi molekul reseptor
2. Inaktivasi protein signalling molekul intrasel
3. Secara temporer masuknya reseptor ke dalam sel menjauhi tempat aksi hormon yang interaksi dengan reseptor membran sel
4. Penghancuran reseptor oleh lisosom setelah diinternalisasi
5. Pengurangan produksi reseptor
Down-regulation reseptor menyebabkan respons sel target terhadap hormon tersebut menurun.

Note:-Hormon protein akan larut di plasma dan dibawa ke target sel
-Hormon steroid & thyroid akan berikatan dengan plasma protein untuk dapat bersirkulasi di darah. Hormon ini tidak akan aktif saat berikatan dengan protein plasma, dan baru aktif saat memisah dari protein plasma itu.

Hormon dibersihkan dari plasma dengan cara:
1. penghancuran metabolisme oleh jaringan
2. ikatan dengan jaringan
3. ekskresi oleh hati ke empedu
4. ekskresi oleh ginjal ke urin
Kadang hormon didegradasi di target sel oleh proses enzimatik menyebabkan endositosis complex hormon-receptor membran sel. Hormon akan dicerna di sel, sementara reseptor akan direcycle kembali.
Hormon yang berikatan dengan plasma protein akan dibersihkan dari darah lebih lambat dari hormon yang tidak berikatan.(bisa beberapa jam-hari)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar